Wednesday 16 September 2015

Laskar Ksatria Pena



Apa yang terlintas dibenak kalian bila mendengar kata "ksatria"?
Mungkin tokoh super hero, para pahlawan kemerdekaan, orang jago berperang, atau sederet persepsi yang berbeda lainnya.
Ksatria, menerut Kamus Besar Bahasa Indonesia adalah orang (prajurit, perwira) yang gagah berani, pemberani.
.
Melirik pengertian tersebut,
Terlintas gambaran bahwa ksatria adalah tokoh gagah berani pembela kebenaran pembasmi kejahatan yang jago bertarung dan piawai menggunakan senjatanya.
.
Sebagai contoh,
Arya Bima dengan senjata gada,
Arjuna dengan senjata panah,
Sun Gokhong dengan senjata tongkat,
Spiderman dengan senjata jala,
Leons Kennedy dengan senjata pistol,
Pendekar samurai dengan pedangnya,
Serta para ksatria lain yang piawai menggunakan senjatanya dengan tunjuan menyelesaikan segala permasalahan.
.
Bersamaan dengan hal itu, kita dapat menggunakan cara yang berbeda dengan hahekat yang sama sebagai seorang ksatria.
Kita dapat menggunakan sebuah pena dan mengandalkan kemampuan menulis sebagai jurus terbaik agar masalah terselesaikan.
.
Penulis butuh keberanian untuk menggunakan pena sebagai senjata untuk menuangkan bahasa dalam bentuk tulisan pada lembaran kertas usang.
Tulisan itulah yang nantinya dapat merubah keadaan menjadi lebih baik.
Untuk itu, jadilah ksatria yang sakti, dengan senjata sebuah pena.
.
Wahai laskar ksatria pena.


    Choose :
  • OR
  • To comment
No comments:
Write comments